Lagi, lionel messi sabet Ballon D’or 2015, dan inilah peraih Ballon D’or 10 tahun terakhir.

Lagi, lionel messi sabet Ballon D’or 2015, dan inilah peraih Ballon D’or 10 tahun terakhir.

Lagi pemain andalan FC Barcelona kembali meraih gelar Ballon D’or 2015 ,yang di selenggarakan, di Zurich, Swiss, Senin (11/01/2016) atau pada Selasa 12 januari dini hari tadi. Ini adalah ballon D’or ke lima bagi pemain mungil asal argentina tersebut.

Mengalahkan 2 pesaing utamanya yaitu Cristiano Ronaldo dari klub ibu kota spanyol, Real Madrid dan rekan satu timnya Neymar Santos Jr. ini bukan pertama kalinya messi menjadi pemain terbaik versi FIFA ,sebelumnya di tahun 2009, 2010, 2011,2012 dan 2015 ayah dari Thiago Messi ini menyabet gelar pemain sepak bola sejagat.

lionel messi 2

Tropy berbentuk bola berlapis emas tersebut memang pantas di sematkan kepada Messi, sebabnya di sepanjang tahun 2015 kemarin, messi dan Barcelona berhasil meraih 5 gelar dari 6 turnamen yang mereka lakoni. Bebebrapa gelar bergengsi yang diraih lionel messi dan kawan-kawan, diantaranya adalah : gelar Divisi Primera La Liga, Copa del Rey, Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub 2015.

Sementara itu rival abadinya yaitu Cristiano Ronaldo yang pada tahun sebelumnya meraih Ballon D’or, performanya tidak kalah baik dengan pemain Catalans tersebut. Bintang real madrid tersebut mencetak 54 gol dari 52 pertandingan, dan dia juga melampaui rekor Raul dengan membuat 338 gol di 324 pertandingan bersama El Real.

Dan berikut ini adalah Peraih Ballon D’or 10 tahun terakhir.

DAFTAR PERAIH BALLON D’OR

Tahun Nama Pemain Klub Asal Negara
2005 Ronaldinho Barcelona Brazil
2006 Fabio Cannavaro Real Madrid Italia
2007 Ricardo Kaka Ac Milan Brazil
2008 Cristiano Ronaldo Manchaster United Portugal
2009 Lionel Messi Barcelona Argentina
2010 Lionel Messi Barcelona Argentina
2011 Lionel Messi Barcelona Argentina
2012 Lionel Messi Barcelona Argentina
2013 Cristiano Ronaldo Real Madrid Portugal
2014 Cristiano Ronaldo Real Madrid Portugal
2015 Lionel Messi Barcelona Argentina

Menurut data dalam 10 tahun terakhir dalam perburuan pemain terbaik versi FIFA tersebut, bahwa brazil adalah negara yang paling banyak menyumbang pemainnya, Sementara itu pemain Barcelona menjadi yang paling sering meraih Ballon D’or, Dan dalam 10 terakhir messi menjadi yang paling banyak meraih gelar gengsi tersebut.

Demikian adalah hasil peraih Ballon D’or yang dilangsungkan dini hari tadi, dan 10 peraih Ballon D’or dalam 10 tahun terakhir, sekali lagi selamat kepada lionel Messi.

Sumber : Sindonews.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *